PENGARUH PEMBANGUNAN FLYOVER PALUR TERHADAP WIRAUSAHA DI KABUPATEN KARANGANYAR

  • Wahjoe Mawardiningsih Universitas Surakarta
  • Desi Syamsiah Universitas Surakarta
Keywords: fly over Palur, Karanganyar, wirausaha

Abstract

Kewirausahaan dipercaya mampu menyokong pembangunan pemerintah. Perkembangan dunia
entrepreneurship bahkan telah dianggap dapat menyerap tenaga kerja sekaligus mendongkrak
pendapatan masyarakat sehingga upaya pemerintah diperlukan dalam rangka melakukan
pemetaan terhadap persoalan kewirausahaan sehingga tercipta komitmen untuk memacu
perkembangan kegiatan wirausaha. Kebebasan dalam bekerja akan sulit tercapai karena
berbagai faktor luar, misalnya pembangunan fasilitas utama/pendukung usaha seperti yang
terjadi pembangunan flyover Palur. Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh pembangunan
flyover Palur terhadap wirausaha di Karanganyar. Metode penelitian berdasarkan survey dengan
sampel yaitu kisaran 150 orang dari populasi acak yang mendirikan usaha pasca pembangunan
flyover Palur. Teknik pengambilan data primer diperoleh dari hasil observasi nonpartisipan,
wawancara dan dokumentasi, sedangkan data sekunder dari data yang bersumber dari studi
pustaka. Analisis data yang digunakan model Miles dan Huberman, dimana terdiri dari tiga hal
utama yaitu reduksi data, penyajian data dan verifikasi/kesimpulan. Hasil penelitian diketahui
terjadi penurunan pendapatan hingga berdampak pada ganti jenis usaha dan pindah tempat
usaha.

Published
2020-03-30
Section
Articles