PENGARUH SINETRON TELEVISI TERHADAP POLA HIDUP MASYARAKAT PEDESAAN DI KABUPATEN BOYOLALI

  • Edy Susena Politeknik Indonusa Surakarta
Keywords: Sinetron, Televisi, Pola Hidup

Abstract

Untuk dapat menarik perhatian khalayak, paket acara yang ditawarkan dikemas semenarik
mungkin. Ketika melihat merebaknya berbagai sinetron saat ini, secara tidak disadari kita sedang
mengarah kepada pembentukan sistem nilai sesuai dengan apa yang ditampilkan di dalam sinetron
tersebut. Masyarakat Indonesia khususnya yang tinggal di desa Tegalsari RT.4/6, Siswodipuran,
Boyolali yang banyak memiliki waktu luang, karena masyarakat desa bekerja di ladang dan sawah
seharian penuh mulai dari pagi sampai menjelang malam hari. Pada malam harinya mereka beristirahat
dan menghibur diri dengan menonton televisi. Televisi disini memang merupakan media hiburan bagi
masyarakat desa di malam hari saat mereka bersantai.
Metode penelitian yang digunakan adalah naratif diskriptif dengan teknik pengumpulan data
dengan observasi, wawancara, kuisioner, studi pustaka.
Hasil penelitian menunjukan bahwa tayangan sinetron di televisi terbukti mempengaruhi pola
hidup masyarakat desa Tegalsari RT.4/6, Siswodipuran, Boyolali, tingkat kepengaruhannya bervasiasi
yaitu 22% sangat mempengaruhi, 42% mempengaruhi, 29% cukup mempengaruhi pada pola
hidupnya, sementara ada 7% masyarakat menyatakan bahwa tanyangan sinetron televisi tidak
mempengaruhi pola hidup masyarakat.

Published
2019-11-25
Section
Articles