PEMANFAATAN MATRIK UNTUK GAME LABIRIN BERBASIS GREENFOOT

  • Didik Nugroho Sekolah Tinggi Informatika Dan Komputer Sinar Nusantara Surakarta
  • Iwan Ady P Sekolah Tinggi Informatika Dan Komputer Sinar Nusantara Surakarta
Keywords: Keyword: Labirin, Greenfoot, Matrik, Array

Abstract

Game merupakan salah satu industri kreatif yang dikembangkan guna membuka peluang kerja
dibidang teknologi Informasi. Salah satu model games berupa game Labirin. Labirin merupakan
bentuk game dari implemetasi matematika pada materi matrikdan array. Proses pencetakan dan
penelusuran pada game labirin tentu akan menggunakan metode penelusuran matrik. Metode yang
dipakai pada penelitian ini berupa percobaan didalam lab komputer, dilakukan membuat
spesifikasi game yang diinginkan kemudian dilakukan pengkodean dengan menerapkan matrik dan
array. Pengkodingan menggunakan Compiler Greenfoot yang berbasis bahasa Java. Aplikasi
game hasil coding diuji secara berulang sehingga menghasilkan game labirin yang diharapkan.
Hasilnya telah dapat diketahui bagaimana mengimplemtasikan matrik dan array pada game
labirin berbasis greenfoot

Published
2020-02-10
Section
Articles